TfF IIP dan Talent Mapping - Satu Tas Penuh Cinta

Mendahului cerita tentang ilmu dan pengalaman yang didapatkan selama acara IIP di Salatiga selama tiga hari kemaren, inilah kisah tentang satu tas penuh cinta :)
Saya pengen menuangkan cerita indah ini dulu sebelum memulai postingan serius materi IIP :p


Saat saya berangkat dengan seorang sahabat menuju ke Salatiga, di perjalanan kita berbagi cerita tentang tukeran kado. Saat itu sahabat saya ini bilang kalau kadonya nanti berupa tas handmade yang di jahit sebagai aplikasi ilmu dari RUMBEL MENJAHIT IIP JKT.
Saya mendadak kepengen mendapatkan tas tersebut.. haha..
Abis kan barang-barang handmade punya nilai tersendiri, bener kan ya.. please iyain ajah :p

Meskipun peluangnya kecil, karena tukaran kado ini dilakukan pada group yang terdiri dari 33 orang, tapi kalau rejeki gak akan kemana tas nya.
hahaha..
#ngarep

Pada penghujung acara TfF IIP kita berdiri membentuk lingkaran, mengelilingi tumpukan kado. Kemudian masing - masing mengambil satu kado yang paling kita sukai dan kembali ke posisi semula. Kita diminta mencari satu orang yang ingin kita berikan kado yang kita pegang, sebagai hadiah penuh cinta. Saya lalu menyerahkan kado saya ke Bu Hindun, dan menerima bingkisan dari Bu Hindun tanpa melirik kadonya, sibuk berpamitan, entah kapan bisa bertemu lagi dengan Bu Hindun.

Beberapa menit berikutnya juga dihabiskan dengan pelukan dan lambaian perpisahan, hingga kado yang di tangan saya tadi pun berpindah ke tas, masih belum dibuka. Walaupun penasaran bingits :p
Atya juga sibuk lirik-lirik kado berbungkus kertas koran ini.

Begitu di taksi menuju Semarang, Atya menunda makan siangnya dan memilih memuka kado dulu. Saya mendapatkan tas ini!
Alhamdulillah...
Ini adalah tas handmade yang di jahit rapi plus dilengkapi gantungan tas yang lucu. Inilah tas buatan Mbak Diyah Amalia, sahabat sekaligus teman koordinator di IIP JKT01 yang suka menjahit.
Trimakasih mbak Diyah,
Saya suka sekali tas buatan mbak Diyah, kartu nama yang dibuat kemaren di acara TfF sungguh tidak keliru.


#ODOPfor99days
#day16

Comments

Popular posts from this blog

life is never flat

17 Agustus bersama Playschooling Tomat

Cerita Ramadan 2024 - Hari Ketiga